Daftar Situs Alternatif Cek SEO Blog Selain CHKME - Berikut ini akan saya paparkan situs alternatif cek seo di blog maupun website selain dari pada CHKME untuk keperluan pribadi pada pengelolaan situs itu sendiri.
Daftar Situs Alternatif Cek SEO Blog Selain CHKME
Daftar Situs Alternatif Cek SEO Blog Selain CHKME

Pengertian Arti SEO untuk Website/Blog Sebagai Berikut ini :

SEO atau search engine optimization adalah salah satu bagian terpenting dalam membuat blog dengan blogspot, supaya blog tersebut mudah terindex oleh mesin pencari Google. Blogspot sedikit berbeda dengan wordpress, jika wordpress sudah banyak didukung berbagai macam alat untuk melakukan optimasi SEO, blogspot belum (menurut saya pribadi...).

Teknik SEO ada dua macam SEO On-page dan SEO Off-page, kedua teknik SEO tersebut sering digunakan untuk optimasi blogspot supaya dapat bersaing di halaman pertama mesin pencari (SERP). Untuk membangun sebuah blog dengan traffik yang tinggi juga diperlukan strategi SEO On-page untuk mendapatkan halaman pertama Google.

Lalu bagaimana caranya mendapatkan halaman pertama mesin pencari dan mengetahui bahwa blog tersebut memiliki nilai SEO tinggi? ciri-ciri blog yang memiliki nilai SEO tinggi dapat terlihat dan selalu pada halaman pertama mesin pencari. Terkait mereka menggunakan teknik seo white hat atau sebaliknya black hat SEO, hanya pemilik blog yang tau. Lebih jauh lagi tentang ciri-ciri blog dengan nilai SEO tinggi adalah blog tersebut disukai oleh mesin pencari, terindex dengan baik dan juga disukai oleh pembaca, sehingga berdampak pada rangking blog itu sendiri.

Nah, pada kesempatan kali saya akan memberikan ulasan mengenai situs-situs alternatif untuk cek SEO Blog anda, Sebab dengan mengetahui nilai seo blog dapat memberikan langkah selanjutnya untuk membangun sebuah blog yang lebih baik dan disukai oleh mesin pencari dan disukai oleh pembaca.

Daftar Situs Alternatif Cek SEO Blog :
Salah satu cara cek kualitas blog adalah dengan cek seo blog itu sendiri, banyak sebagian para pemilik blog seperti saya ketika membangun blog untuk mengetahui nilai SEO Blog yaitu dengan cara cek seo gratis melalui chkme. Kenapa menggunakan chkme, sebab hasilnya simpel, jelas, dan mudah dipahami. Namun hal tersebut dapat menjadi ganjalan bagi kita pemilik blog, apakah benar blog milik kita telah 100% SEO. Maka pada kesempatan kali ini saya akan berbagi kepada anda beberapa situs alternatif cek SEO Blog, silahkan simak ulasannya dibawah ini.

1. Small SEO Tools
Situs alternatif cek SEO blog yang pertama adalah Small SEO Tools. Situs ini juga simple, mudah dan jelas, anda akan diperlihatkan nilai skor seo blog anda, selain itu juga menampilkan page title, meta description ada atau tidak, meta keywords, sitemap blog apakah sudah benar atau belum hingga broken links yang ada pada blog kita.

2. SEO SiteCheckup
Situs alternatif selanjutnya adalah SEO SiteCheckup. Melalui situs cek seo gratis ini juga akan menampilkan score seo blog anda. Selain untuk mengetahui nilai seo blog, anda juga dapat mengetahui seberapa jauh jumlah backlink di blog, keyword blog anda, pagerank, dan masih banyak yang lainnya.

3. SEO Centro
Situs yang ketiga sebagai alternatif untuk cek score SEO Blog, adalah SEO Centro. Situs ini nyaris sama dengan Chkme, Small SEO Tools, dan SEO SiteChekup yang membedakan ialah situs ini lebih lengkap. Selain memperlihatkan skor seo blog kalian, website ini pun menampilkan skor kecepatan loading dari blog kalian.

Apapun caranya dan bagaimana anda mengetahui score seo blog, yang terpenting dalam membangun blog supaya disukai oleh mesin pencari dan disukai oleh pembaca adalah dengan memperhatikan beberapa faktor penting dalam membuat sebuah blog yaitu.
  • Adanya Meta Title, Meta Description dan Meta Keywords,
  • Menerapkan SEO On-page dan Off-page tidak berlebihan,
  • Waktu loading blog cepat, dan lain sebagainya (maaf tidak saya sebutkan satu persatu sebab masih banyak lagi faktor penting lainnya).
Demikian Daftar Situs Alternatif Cek SEO Blog Selain CHKME, semoga dengan alat cek seo diatas dapat membuat blog anda semakin baik dan mendapat ranking pertama halaman mesin pencari Google.